iklan SMobile baru
Berita | 26/03/2024 - 22:27

Pria 20 Tahun Kena Busur Panah di Depan Berastagi Supermarket, Pelakunya Masih Pelajar

Harianbisnis.com, Medan- Seorang pelajar yang masih duduk di bangku SMA dengan inisial M.Z.M (15), warga Jalan Rasmi Lorong Sidodadi, Kel Sei Sikambing C, Medan diamankan polisi.

Pasalnya, pelajar tersebut merupakan pelaku pemanah terhadap korban bernama Marchel William Marbun (20) warga Jalan Karya Rakyat, Gang Tapanuli, Lingkungan 8, Kelurahan Sei Agul, Medan Barat.

“Kejadian itu terjadi pada hari Minggu tanggal 24 Maret 2024 diketahui 00.30 Wib ketika korban berboncengan tiga orang bersama teman temannya dengan mengendarai sepeda motor. Ketika korban melintas di Jalan Gatot Subroto tepatnya di depan Brastagi Supermarket, tiba – tiba keluar sekelompok anak muda dari gang memanah kan korban bersama teman temannya,” kata Kapolsek Medan Baru Kompol Yayang Rizki Pratama SIK kepada wartawan, Senin (25/3).

“Salah satu anak muda (pelaku) tersebut dikenali oleh korban. Akibat peristiwa itu korban terkena anak panah di bagian dada sebelah kiri. Dan harus mendapat perawatan medis di rumah sakit,” sambungnya.

Sementara orang tua korban yang mengetahui anaknya kena panah dari sekelompok anak muda, langsung mendatangi Polsek Medan Baru guna membuat laporan pengaduan.

“Dari hasil penyelidikan personel Reskrim Polsek Medan Baru, pelaku berhasil diamankan dari salah satu warung kopi di Jalan Sampul, Ayahanda, Medan Petisah. Usai diamankan, personel melakukan pengembangan ke rumah pelaku di Jalan Rasmi Lorong Sidodadi Sei Sikambing C dan ditemukan di kamar pelaku berupa barang bukti 2 buah ketapel dan 2 anak panah,” ungkap Kapolsek.

Masih dikatakan Kapolsek Medan Baru, pelaku bersama barang bukti telah diamankan guna pemeriksaan dan pengembangan lebih lanjut.

Terpisah, orang tua korban bernama Yusdi Robert Marbun (51) mengucapkan terimakasih kepada Polsek Medan Baru yang telah merespon cepat menangkap pelaku pemanah terhadap anaknya.

“Saya selaku orang tua korban sangat berterimakasih sekali kepada Bapak Kapolsek Medan Baru beserta personel yang telah merespon cepat pengaduan kami dengan menangkap salah satu pelaku pemanah terhadap anak kami,” katanya. (Rom/hbc)

Loading next page... Press any key or tap to cancel.