Konten Segar Parodi Caleg yang Menggelitik Ala Tiktoker Asal Galang
Harianbisnis.com, Medan- Tiktokers asal Galang, Sumatera Utara, Billy Fachrul Lubis berhasil membuat Parodi yang menyita perhatian masyarakat.
Konten-kontennya ditonton jutaan orang dan disukai 2,6 juta orang. Memanfaatkan momen pemilihan legislatif, Billy muncul layaknya seorang calon legislatif (caleg).
Yang menarik, Billy memplesetkan dirinya sebagai calon legowo. Ia menampilkan tontonan yang apik dengan kenyataan yang saat ini dimana banyak caleg yang tidak mendengar suara masyarakat setelah duduk. Namun melakukan pendekatan disaat momen tertentu.
Billy mengatakan, dirinya memang memanfaatkan momen pemilu untuk mendongkrak dan memviralkan kontennya. Ternyata, hal itu berhasil mencuri perhatian netizen.
“Berhubung tahun politik jadi parodi caleg, karena konten sebelumnya belum ngangkat. Target 2024 kontennya pecah tapi ternyata lebih cepat,” ujar Billy Fachrul Lubis l, Minggu (13/8/2023).
Ia mengungkapkan, bahwa sudah membuat konten sejak 2019. Namun, konten tersebut belum viral. Malahan dua bulan terakhir kontennya sebagai caleg selalu FYP di Tiktok.
Yang mendongkrak, adalah konten Jadi Caleg Capek yang ditonton 1,9 juta orang. Selain itu konten Janji Betulin Jalan Rusak bahkan ditonton sampai 8 juta orang.
“Awalnya buat konten caleg karena terinspirasi Aldi Taher yang nyaleg. Bedanya dia nyaleg betulan, kalau awak enggak,” kata Pemilik Nama Muhammad Billy Fachrul Lubis sambil tertawa.
Dari kontennya terus FYP, rezeki pun mulai mendatangi anak kedua dari empat bersaudara itu. Endorsan mulai datang, dari mulai baju, celana, sepatu dan lainnya. Ia pun 1ยน konten yang unik endorsan tersebut dibantu rekan-rekannya.
Dikatakannya, pencapaian saat ini tak lepas dari doa dan dukungan ayahnya Syahrizal Lubis dan Ibunya Rosna Chaniago.
“Orang tua dukung penuh bang. Meski awalnya sempat ragu. Karena tetangga dan orang-orang anggap apa yang ku lakukan kayak orang gak ada kerjaan,” beber Alumni Fakultas Sosial, Jurusan Komunikasi UINSU itu.
Saat ini, setelah konten-kontennya viral, panggilan caleg pun melekat di dirinya. Ia berharap, kedepan ingin mengajak teman-temannya yang lain untuk mulai aktif mengonten.
Karena sebelumnya ia membuat konten bersama rekan-rekannya untuk channel YouTube GalangID. Karena belum menghasilkan, rekan-rekannya memilih untuk mencari pekerjaan untuk mendapatkan penghasilan.
“Kalau konsisten terus viewernya, mau ajak kawan-kawan yang lama lagi konten bareng. Biar sama-sama maju,” bebernya.
Selain aktif membuat konten untuk tiktok, Billy juga aktif dalam grup Orkestra Buaya Jantan bersama Adit, Randi, Davi, Aji, dan Igun. Mereka pun mulai diundang untuk tampil di cafe dan acara-acara lainnya.
“Jadi capeknya terobati karena sudah menghasilkan di bidang yang disukai. Sekarang mulai jaga sikap di tempat umum dan lebih hati-hati membuat konten,” tandas pemilik akun Instagram @billy_flbs. (Ram/hbc)